Tips Trading Yen Jepang

Tips Trading Yen Jepang – Di dalam pasar forex, sebenarnya ada berbagai mata uang yang bisa digunakan untuk trading. Namun, diantara semuanya hanya ada tujuh mata uang utama yang digunakan oleh sebagian trader. Salah satunya adalah Yen Jepang.

Seperti yang kita tahu jika Jepang merupakan salah satu negara di wilayah Asia yang memiliki perekonomian terbesar di dunia. Hal inilah yang menyebabkan Yen Jepang memiliki nilai tukar yang tinggi dan diperhitungkan dalam pasar forex. Memang, tak bisa dipungkiri jika sebagian trader menganggap pasang mata uang Dollar-Yen sangat sulit untuk dipahami arah pergerakannya. Namun nyatanya, nilai yen terus menguat terhadap US Dollar. Maka dari itu sebelum melakukan trading menggunakan mata uang Yen, pastikan anda mengetahui tips trading Yen Jepang terlebih dahulu.

Tips Trading Yen Jepang – Pahami Karakteristik Mata Uang

Masing-masing mata uang, baik yang digunakan dalam trading pasar forex ataupun tidak sebenarnya memiliki karakteristik yang berbeda-beda. Nah, berikut beberapa karakteristik mata uang Yen yang harus anda pahami.

  • Pasang mata uang USD/JPY paling aktif diperdagangkan pada sesi waktu perdagangan asia, yakni antara pukul 6 PM hingga 9 PM EST (jam 6 hingga 9 WIB), dan pada awal sesi perdagangan New York, yakni antara pukul 7 AM hingga 10 AM EST (jam 19 hingga 22 WIB).
  • Bank sentral Jepang (BoJ) sering melakukan intervensi untuk memperlemah nilai tukar.
  • Cukup sensitive terhadap perubahan nilai suku bunga.
  • Lebih populer digunakan dalam carry trader, karena tingkat suku bunganya cukup rendah.
  • Pergerakan rata-rata per hari sekitar 100 pip.
  • USD/JPY cukup bagus digunakan dalam trading pada semua time frame.

Tips Trading Yen Jepang –  Hal-hal Yang Mempengaruhi Pergerakan Mata Uang

Naik turunnya nilai mata uang secara umum turut berpengaruh pada hasil trading forex seorang trader. Maka dari itu pastikan pula anda mengetahui beberapa hal yang mungkin akan mempengaruhi nilai tukar mata uang sebelum melakukan trading.

  • Yuan China

Apabila China melakukan penyesuaian nilai tukar mata uang hingga lebih kuat atau mendekati nilai sebenarnya, hal ini bisa menyebabkan produk ekspor Jepang akan bersaing dengan produk ekspor buatan China di Amerika Serikat. Jika kondisi ini terjadi, Bank sentral Jepang (BoJ) kemungkinan besar akan menghentikan intervensi untuk melemahkan nilai Yen.

  • Harga minyak dunia

Seperti Indonesia, Jepang juga merupakan negara yang sangat bergantung pada impor minyak. Jika harga minyak tinggi produksi manufaktur dan pertumbuhan ekonomi Jepang akan terganggu akibat harga yang terlalu tinggi.

  • Diversifikasi aset dan cadangan devisa Jepang

Hingga kini jepang juga merupakan salah satu negara yang membeli berbagai saham blue-chip AS untuk diversifikasi aset, serta menyimpan dollar dalam jumlah besar sebagai cadangan devisa. Jika kebijakan ini akhirnya berubah, misalnya seperti perubahan diversifikasi dilar US dollar, maka hal ini bisa melemahkan nilai US dollar akibat penjualan US dollar besar-besaran.

Tips Trading Yen Jepang – Perhatikan Rilis Data Fundamental

Data-data fundamental terkadang akan berdampak langsung terhadap trading forex. Maka dari itu, anda harus benar-benar mencermati beberapa data tersebut.

  1. FOMC rate decision, akan berpengaruh pada trading USD/JPY, sebab apabila FOMC menaikkan suku bunga, maka US Dollar akan menguat. Begiupun sebaliknya.
  2. Data Non farm Payrolls AS, akan merilis jumlah tenaga kerja baru diluar bidang pertanian. Jika data ini dirilis pada hari Jumat di minggu pertama akan memperbesar prediksi, dan menguatkan Dollar AS.
  3. FOMC meeting minutes, merupakan laporan pertemuan anggota FOMC dan gambaran tingkat suku bunga. Jika suku bungan cenderung naik, US Dollar juga akan menguat.
  4. Boj monetary policy statement, merupakan pengumuman tingkat suku bunga dari Bank sentral Jepang (BoJ). Jam rilis tingkat suku bunga tidak pernah ditentukan. Apabila jadwal rilis terjadi 15 kali setahun, maka akan berdampak pada nilai tukar JPY.
  5. Japan preliminary GDP q/q (per kwartal), merupakan data pertumbuhan perekonomian Jepang atau Produk Domestik Bruto (PDB). Jika hasil rilis kwartal lebih besar dari prediksi, maka akan berdampak positif terhadap JPY.
  6. Tankan manufacturing index, merupakan data dari hasil survey pada sector manufaktur. Jika nilainya cukup besar berarti banyak yang optimistik sehingga berdampak positif pada nilai tukar Yen.
  7. Core machinary orders, merupakan data mengenai order pembelian mesin dan peralatan yang diterima sektor swasta. Semakin tinggi order pembelian, semakin meningkatkan aktivitas produksi, dan berdampak postif pada nilai tukar Yen.

Semoga informasi mengenai tips trading yen Jepang di atas bermanfaat untuk anda..

Yuk Kenali Sinyal Trading Dari Price Action

Yuk Kenali Sinyal Trading Dari Price Action – Sesuai dengan namanya, sinyal trading merupakan sebuah isyarat yang muncul sebagai penanda trader buka posisi buy atau sell serta menampilkan setting level stop loss dan level target profit. Sinyal trading biasanya dibuat dan dianalisa manual ataupun dikirim otomatis melalui software trading atau robot. Oleh karena itu, masing-masing trader biasanya telah memiliki sinyal trading dari dua cara tersebut, atau bisa juga melalui sms, email, serta alat atau media komunikasi lainnya.

Mengenali Sinyal Trading Dari Price Action

Jika pada beberapa artikel lain sudah banyak dijelaskan mengenai cara mengenali sinyal trading melalui banyak cara. Kali ini, kita akan coba sedikit mengulas cara mengenali sinyal trading dari price action pada chart chart trading. Umumnya, sinyal trading ada yang valid ada pula yang tidak. Hal ini bisa terlihat dari tinggi rendahnya probabilitas. Trading yang memiliki probabilitas tinggi biasanya dianggap valid. Nah, sebagai informasi tambahan berikut ini ada beberapa cara mengenali sinyal trading dari price action.

  1. Tentukan Letak Pin Bar Dengan ‘Ekor’ Yang Menonjol Keluar Dan Menunjukkan Kondisi False Break

Apabila anda menemukan sebuah pin bar reversal bersamaan dengan penolakan pada level support atau resistance baik yang statis maupun ketika ‘ekor’ pin bar tersebut tampak menonjol keluar garis. Maka formasi ini menunjukkan sinyal trading dengan probabilitas tinggi, atau sinyal cukup valid.

  1. Pin bar reversal dengan ‘ekor’ sangat panjang merupakan sinyal trading yang cukup valid

Munculnya ‘ekor’ pada pin bar merupakan factor yang penting. Semakin panjang ‘ekor’, makin kuat level harga mengalami penolakan. Hal ini berarti, pasar akan mendorong harga naik keatas atau turun. Memang, tidak semua bar candlestick yang memiliki ‘ekor’ panjang  bisa digunakan sebagai acuan sinyal trading. Akan tetapi, ‘ekor’ yang panjang tentu lebih signifikan dari pada ekor pendek.

  1. Jangan Menebak akan Terjadi “Breakout”

Menebak breakout berupa bull trap atau bear trap hanya akan menempatkan anda pada posisi tidak menguntungkan. Coba perhatikan pola candlestick dan formasi setup price action yang terbentuk dengan benar. Jangan cepat tergoda dengan kemungkinan breakout yang akan terjadi, terlebih jika harga sudah melewati batas-batas level support atau resistance-nya.

Celakanya banyak trader yang menganggap jika kondisi tersebut merupakan sinyal trading tanpa melihat price action-nya. Jika trader sudah terjebak pada anggapan tersebut, maka mereka akan gagal melakukan trading.

  1. Pin Bar ‘Ekor Panjang’ Sebagai Sinyal Reversal

Salah satu hal yang sering diangga pada pin bar ‘ekor panjang’ adalah bahwa pergerakan uptrend atau downtrend yang tiba-tiba mengalami penolakan pada formasi candlestick-nya dengan pola doji. Ini semua adalah sebuah isyarat akan terjadinya pergerakan reversal (berbalik arah) bahkan kemungkinan pembalikan arah trend (trend reversal). Biasanya sinyal trading ini cukup valid pada time frame daily. Meskipun tanpa faktor pendukung yang mutlak, nyatanya sinyal ini benar-benar akurat.

  1. Pin Bar ‘Ekor Panjang’ Dipercaya Sebagai Sinyal Penerusan Arah Trend (Trend Continuation)

Apabila ‘ekor’ pada pin bar bergerak searah dengan trend utama maka pada pin bar yang mengindikasikan penerusan trend, ‘ekor’ akan bergerak berlawanan arah dengan trend utama. Perlu anda ketahui bahwa ‘ekor panjang’ yang terjadi ini mencerminkan sentimen pelaku pasar yang semula mendorong pergerakan harga menjadi berbalik arah melawan trend, tetapi karena suatu sebab sentimen pasar berbalik.

  1. Sinyal Penerusan Arah Pada Level Support Dan Resistance

Berbeda dengan beberapa contoh sebelumnya, pin bar sebagai sinyal trading sebenarnya tidak harlu ditandai dengan ekor panjang dan berpola doji. Melainkan juga pin bar yang mendapat penolakan dari level support atau resistance. Semakin kuat level support atau resistance akan semakin valid pula sinyal tersebut. Jika anda telah membuka posisi berdasarkan sinyal dari pin bar sebelumnya, maka sinyal yang akan terjadi sesudahnya adalah sinyal trading baru.

  1. Hindari Entry Dengan Pin Bar Pada Kondisi Pergerakan Harga ‘Choppy’

Keadaan Choppy sering terjadi setelah pergerakan trend harga yang cukup panjang, akan terjadi breakout ataupun saat akan terjadi pembalikan arah trend (trend reversal). Biasanya, setup pin bar tidak hanya sekali terbentuk, melainkan beberapa kali dengan formasi yang hampir sama sehingga tidak menunjukkan adanya perbedaan.

  1. Gunakan Indikator Moving Average Sebagai Konfirmasi Apabila ragu

Ragu ketika melakukan trading adalah sesuatu yang wajar. Anda tentu ingin menentukan keputusan yang tepat sehingga tidak ada loss saat trading. Hal ini juga berlaku ketika menentukan faktor pendukung garis horisontal level support atau resistance yang bukan level kunci pada setup pin bar yang terbentuuk cukup bagus. Jika anda benar-benar ragu, anda bisa menggunakan indikator moving average sebagai pendukung untuk memperoleh konfirmasi. Moving average akan menunjukkan level support dinamis atau resistance dinamis.

Selain ke-8 cara di atas, masih ada satu cara lagi yang bisa anda gunakan untuk mengenali sinyal trading dari price action yaitu menghindari entry pada time frame di bawah harian tanpa faktor pendukung.

 

 

Tips Trading Dolar Australia

Tips Trading Dolar Australia – Dolar Australia merupakan salah satu dari tujuh mata uang utama yang paling sering diperdagangkan dalam trading forex. Meskipun jika dibandingkan dengan enam negara lainnya, Australia bukan negara yang besar, namun nyatanya dolar Australia sering diperdagangkan di pasar forex. Bahkan sejak tahun 1983, dolar Australia menjadi mata uang yang floating bebas.

Sama seperti beberapa mata uang utama lainnya, sebagai mata uang perdagangan utama di dunia,  dolar Australia juga dikendalikan oleh Bank sentral negara tersebut. Bank sentral Australia dalam hal ini adalah Reserve Bank of Australia (RBA). Oleh sebab itu penggunaan mata uang dolar Australia untuk trading forex juga memiliki beberapa kebijakan. Sebelum menggunakan dolar Australia untuk trading forex, ada baiknya anda memahami beberapa tips trading dolar Australia berikut ini.

Tips Trading Dolar Australia – Perhatikan Penyebab Pergerakan Mata Uang

Bagaimanapun juga perekonomian suatu negara akan berdampak pada nilai mata uang negara tersebut, begitupun dengan negara Australia. Beberapa data ekonomi seperti laporan GDP, penjualan ritel, produksi industry, inflasi, dan saldo perdagangan keluar secara berkala sehingga bisa diakses secara bebas. Informasi seperti ini sering kali dicatat dan diperhatikan oleh kalangan investor karena secara tidak langsung berdampak pada nilai tukar mata uang.

Selain itu, ada beberapa faktor lain yang berdampak pada ekonomi Australia. Diantaranya seperti hasil komoditas seperti logam dan biji-bijian, cuaca, panen, hasil tambang, retail sales, dan pengumuman  dan lainnya turut mempengaruhi nilai tukar dolar Australia. Data-data tersebut merupakan faktor penggerak mata uang dolar Australia yang paling utama. Biasanya, setelah data tersebut keluar, harga akan langsung bergerak.

Tips Trading Dolar Australia – Catat Informasi Pengaruh Pergerakan Dolar Australia Berdasarkan Waktunya

Pergerakan nilai mata uang dolar Australia memang tidak akan berubah setiap waktu. Oleh sebab itu informasi mengenai perubahan data atau kondisi perekononian dana segala macamnya juga tidak akan beredar atau keluar sembarangan. Ada waktu-waktu tertentu untuk anda mengetahui informasi data tersebut. yakni, pada setiap pagi hari pukul 7.30 WIB (8.30 WITA, 9.30 WIT) pada musim dingin. Sedangkan pada musim panas anda bisa mendapatkannya pada pukul 8.30 WIB (9.30 WITA, 10.30 WIT).

Tips Trading Dolar Australia – Ciptakan Strategi Jika Kemungkinan Ada Carry Trade

Dolar Australia merupakan salah satu mata uang yang sering digunakan untuk carry trade dengan yen Jepang. hal ini terjadi karena suku bunga Australia sangat tinggi, dan denominasi dolar Australia untuk aset kepemilikan sangat menarik para trader. Spekulasi mengenai pergerakan mata uang inilah yang akhirnya menyebabkan nilai mata uang tidak proporsional. Strategi seperti ini bisa anda gunakan, karena dapat memberikan keuntungan terhadap pasang mata uang bahkan tidak bergerak sama sekali.

Tips Trading Dolar Australia – Antisipai Faktor Regional Penyebab Perubahan Nilai Mata Uang

Australia termasuk salah satu negara dengan sistem pemerintahan yang stabil dan pro terhadap bisnis. Terlebih setelah China negara tujuan bagi para investor di wilayah Asia Tengggara yang berencana memindahkan aset ke luar negeri. Kebijakan ini tentunya berdampak pada sistem perdagangan dan kinerja ekonomi di Australia. China bersama dengan India menjadi importir utama terhadap komoditas Australia. Sehingga Australia juga menjadi importir utama beberapa produk yang terhadap beberapa negara lain. Hal-hal seperti ini harus anda perhatikan, karena bisa jadi akan berdampak pada nilai mata uang dan trading anda.

Semoga informasi mengenai tips trading dolar Australia di atas bermanfaat untuk anda..

Tips Trading Dari J Park

Tips Trading Dari J Park – Dalam trading forex, kisah-kisah para trader sukses selalu memiliki ruang tersendiri khususnya bagi para trader pemula. Tidak hanya itu, kisah trader yang sukses juga selalu menarik untuk diikuti. Percaya atau tidak, kesuksesan seseorang yang bekerja di bidang sejenis selalu berhasil menjadi motivasi atau lecutan bagi orang lain.

Kali ini ada seorang full-time trader dari Australia yang belakangan menjadi pembicaraan. Trader forex bernama J Park ini berhasil mengembangkan modalnya sebesar USD 600 per Maret 2014 menjadi USD 100.000 per Februari 2017 lalu. Wow, jumlah yang luar biasa bukan? Keberhasilan seorang J Park tentu saja sangat layak untuk diulas dan diperbincangkan bukan? Untuk menjawab berbagai permintaan dari publik untuk membagi rahasia kesuksesannya, akhirnya J Park memberikan sedikit tips yang bisa diikuti oleh para trader. Simak poin-poinnya berikut ini ya..

  1. Jadilah Vampire Intelektual

Sebagai seorang trader yang ingin sukses dan berhasil maka anda harus menjadi vampire intelektual. Vampire pada umumnya menghisap darah manusia. Sedikit mirip tapi berbeda obyek, vampire intelektual mengharuskan anda untuk menghisap (menyerap lebih tepatnya) pengetahuan tentang trading forex. Pengetahuan ini tidak harus terpaku pada satu sumber. Cari sumber sebanyak-banyaknya dan ambil semua informasi yang anda butuhkan.

J Park sendiri mengaku bahwa keberhasilannya ini adalah percobaan ketiga kali dalam membuka akun forex. Percobaan pertama berhasil dengan cukup mudah dan percobaan keduanya berhasil menghanguskan beberapa akun. Ia mengaku, selama ini banyak belajar dari para mentor yang ada di Twitter.

  1. Kerja Keras

Kerja keras selalu dibutuhkan kapanpun dan di manapun, termasuk dalam trading forex. J Park mengatakan bahwa dia melakukan trading dan memantau pergerakan pasar dari jam 9.30 pagi hingga jam 4 sore. Di luar jam-jam tersebut, dia masih saja menghabiskan waktu untuk melakukan penelitian demi mengevaluasi hasil trading yang sudah dilakukannya.

Memang tidak ada yang instan dalam trading forex dan J Park sudah membuktikannya.

  1. Haram Untuk Menyerah

Dalam trading forex, jalan mulus tidak akan pernah anda temui. Entah di masa lalu, masa sekarang ataupun masa depan, jalan terjal akan selalu muncul. J Park juga mengalami hal yang sama dengan trader lainnya. Ada banyak rintangan di awal trading, mulai dari kurang pengetahuan (petunjuk), komisi trading tinggi dan beberapa hal lainnya.

Lalu bagaimana J Park bisa sukses, sementara trader lain tidak? Jawabannya mudah, J Park tidak menggunakan rintangan yang dihadapinya sebagai alasan saat mengalami kegagalan. Dia melupakan kegagalannya, mengevaluasi dan memulai segalanya kembali dengan strategi yang lebih baik.

  1. Motivasi Dengan Membandingkan Diri Sendiri

Keputusan J Park untuk membandingkan diri sendiri secara rutin  setiap hari membuatnya berhasil meraih kesuksesan. Sejak pertengahan tahun 2016 lalu, J Park mulai memposting profit/loss hariannya sebagai bentuk dokumentasi. Hal ini mungkin terlihat sepele, tapi faktanya dokumentasi ini berhasil membantu J Park semakin maju dan termotivasi.

  1. Hindari Dua Kesalahan Ini

Berdasarkan pengalaman J Park, ada dua kesalahan utama yang seringkali membayangi trader forex pemula yaitu terlalu fokus pada untung dan rugi tanpa peduli dengan proses trading itu sendiri. Kemudian kesalahan kedua yaitu mengabaikan setup trading dan tidak berusaha menyesuaikan dengan diri sendiri.

Beberapa tips trading dari J Park di atas sepertinya sudah sering kita dengar. Tapi tidak ada salahnya untuk kita ikuti mengingat ia telah menjadi salah satu trader forex yang sukses. Salah satu tips baru yang sepertinya patut untuk kita ikuti adalah memanfaatkan media sosial untuk mengikuti mentor atau trader forex sukses lain demi bisa menyerap pengetahuan dari mereka.

Semoga anda bisa meraih kesuksesan seperti J Park ya..

Tips Belajar Trading Intraday

Tips Belajar Trading Intraday – Dalam dunia trading forex terdapat berbagai jenis gaya trading mulai dari long term, swing , scalping dan juga intraday. Apa yang dimaksud dengan trading intraday? Trading intraday adalah proses trading yang dilakukan dalam jangka waktu satu hari dengan membuka atau menutup posisi trading dalam kurun waktu satu hari. Keuntungan lain yang didapat dari gaya trading ini adalah dari fluktuasi harga harian bertujuan untuk mencapai capital gain.

Tips Belajar Trading Intraday

Faktanya, ada beberapa tips yang perlu diperhatikan jika anda ingin menggunakan gaya trading intraday, antara lain:

1. Tips Belajar Trading Intraday – Perhatikan Trend

Dalam trading intraday anda harus memperhatikan tren, yaitu dengan melihat trendline. Ada dua kemungkinan trendline yang bisa terjadi. Pertama, apakah berada diposisi up trend / naik (bullish) sehingga kita dapat memasang posisi “buy” atau trendline. Kedua, tren menunjukkan posisi down trend / menurun (bearish) sehingga kita dapat memasang posisi “sell”.

Melihat posisi trendline, anda harus mengantisipasi terjadinya sideways atau tidak menentunya keadaan pasar sehingga kita tidak memasang posisi “buy” ataupun “sell” mengingat kondisi sangat beresiko.

2. Membuat Order

Setelah anda melihat trend dan menganalisis apakah akan membuka posisi “buy” atau “sell”, maka selanjutnya anda harus membuat order. Order dalam trading forex terbagi menjadi berbagai macam, antara lain: Order Market, Limit Entry Order, Stop Entry Order, Stop Loss Order, dan Trailing Stop Order.

Cara selanjutnya adalah anda memilih jenis order yang sesuai dengan analisis yang sudah anda lakukan. Misal, anda memilih Limit Entry Order ketika posisi memungkinkan untuk “buy” atau “sell” dan Stop Entry Order ketika ingin mengehentikan posisi “buy” ataupun “sell”.

3. Modal Trading Jangan Terlalu Besar ataupun Terlalu Sedikit

Ketika akan melakukan trading intraday, hal pertama yang harus dipikirkan adalah seberapa besar modal yang akan anda pakai. Banyak broker yang menawarkan modal super kecil, biasanya sekitar 1 dollar saja sudah bisa bertrading forex. Namun dengan modal yang sangat rendah keuntungan yang akan anda dapatkan juga akan sangat rendah. Jika anda terus menerus menggunakan modal super rendah, balik modalpun juga akan sangat lama.

Menurut berbagai sumber, menyarankan sebaiknya ketika seorang pemula akan melakukan trading forex, modal yang ideal adalah 200-500 dollar. Modal sebesar ini dapat digunakan untuk melatih kemampuan anda dalam trading forex. Jika anda sudah merasa menguasai dan ahli dalam trading forex maka silakan menambah jumlah modal.

4. Penentuan Lot Trading Forex

Penentuan lot dalam trading juga menentukan keuntungan atau kerugian yang anda dapatkan dari modal awal. Karena itulah anda perlu menentukan berapa lot yang akan dikeluarkan. Menurut beberapa ahli, jika anda seorang pemula dan akan melakukan trading intraday, maka jumlah lot yang disarankan adalah sekitar 0,01 lot saja.

Nilai ini memang sangat kecil jika anda memperhitungkan keuntungan yang akan didapatkan. Namun perlu anda ingat bahwa sebagai seorang pemula, anda masih belajar sehingga harus menekan resiko sekecil mungki. Jika memang dirasa anda sudah menguasai strategi intraday, sudah biasa menganalisa pasar, memahami teknik trading, dan dapat memperhitungkan keuntungan dan kerugian yang akan didapatkan maka anda bisa menaikan jumlah lot saat melakukan trading.

5. Menggunakan Time Frame

Time frame dibutuhkan seorang trader intraday dalam memantau harga yang bergerak naik turun untuk memutuskan apakah akan “buy” atau “sell”. Menurut beberapa ahli penentuan time frame jangan terlalu rendah ataupun terlalu tinggi, sekitar 10-15 menit bahkan satu jam adalah time frame yang bagus bagi trader intraday.

Beberapa tips diatas dapat anda gunakan sebagai panduan dalam trading intraday. Jangan pernah bosan untuk berlatih dan terus berlatih, karena dengan banyak latihan dan belajar akan membantu anda dalam mengasah kemampuan dalam trading forex.

Waktu Trading Forex Paling Berbahaya

Sebagai seorang trader, Anda tentu tahu bahwa trading forex bisa dilakukan kapan saja dalam kurun waktu 24 jam, dan 5 hari dalam seminggu. Trader pun bisa menentukan sendiri apakah akan bertransaksi di waktu pagi, siang, ataupun malam hari. Namun, apakah Anda sudah mengetahui akan adanya saat-saat berbahaya yang harus dihindari saat bertrading di dunia forex? Pada momen-momen semisal berikut, sangatlah beresiko bila ada trader yang nekat melakukan open posisi. Untuk itu, ketika moment-moment ini terjadi, trader harus memiliki kewaspadaan tinggi.

 

Waktu Berbahaya Untuk Trading

Waktu Berbahaya Untuk Trading

 

Apakah anda sudah mengetahui moment yang kami maksud? Bilapun belum, silahkan menyimak artikel kami yang berikut ini.

1. Menjelang Penutupan Pasar Akhir Pekan

Detik-detik menjelang penutupan pasar, memang selalu menegangkan. Apalagi, setiap Sabtu dini hari (waktu Indonesia Barat) agaknya menjadi momok bagi sebagian trader Indonesia. Inilah yang menyebabkan mengapa banyak trader lebih memilih untuk “tutup toko” saja sedari hari Jumat. Pasalnya, pergerakan harga menjelang moment penutupan pasar disinyalir lebih susah untuk dilacak.

Kemudian, open posisi yang dilakukan terlalu dekat dengan waktu penutupan pasar, biasanya lebih berpotensi floating sampai hari Senin, melewati libur akhir pekan. Padahal, dalam masa tersebut dimungkinkan terjadi serangkaian perkembangan mengejutkan yang mengakibatkan munculnya gap yang cukup besar di awal pekan berikutnya. Target Profit (TP) maupun Stop Loss (SL) dapat gampang ter-trigger; apalagi kalau tidak memasang Stop Loss, maka secara otomatis, Margin Call pun ada di depan mata. Mengingat pergerakan ke depan sulit untuk dipetakan, maka banyak trader akan menghindar dari waktu trading forex yang satu ini.

Namun demikian, bukanlah suatu hal yang tabu bila anda nekat bertrading atau membiarkan posisi floating di masa-masa tersebut. Trader yang sengaja memasang jebakan untuk mendapatkan profit dari gap yang akan muncul di hari Senin nanti pun jumlahnya tidak sedikit. Waktu trading forex manapun, sebenarnya mengandung risiko tersendiri. Pahami saja bahwa bila Anda siap untuk bertrading dengan risiko lebih tinggi, maka potensi untuk mendapatkan profit pun semestinya akan lebih menggiurkan.

2. Menjelang Event Yang Terkait Dengan Situasi Politik Suatu Negeri

Tahun 2016 dan 2017 kemarin diramaikan oleh banyak sekali event semacam ini, ditandai dengan tajuk “referendum” dan “pemilu”. Karakteristik event politik merupakan moment yang tak bisa dipastikan. Hal ini amat berbeda dengan rilis data ekonomi yang sudah terjadwal pada kalender forex, dan bisa diantisipasi dengan langkah yang mudah. Biarpun para analis sudah memproyeksikan apa dampaknya bila kubu X mengalahkan kubu Y, tetap saja aka nada pergerakan harga spontan di pasar. Dan ini, amat memungkinkan.

Ambil saja contoh Pemilu Presiden AS tahun 2016 lalu. Jauh-jauh hari, para analis sudah memperingatkan bahwa apabila Donald Trump terpilih, maka akan memunculkan serangkaian ketidakpastian yang cukup membahayakan. Namun, segera setelah ia mengalahkan Hillary Clinton, Dolar malah melesat kuat. Kemudian, baru sekitar sebulan sesudahnya pasar kembali ingat bila Trump merupakan salah satu ancaman bagi stabilitas ekonomi AS maupun Dunia.

Tak hanya event terkait politik. Sebagian traderpun akan menghindari sejumlah waktu trading forex kapan saja yang berhubungan dengan moment rilis data ekonomi, akan berpotensi memberikan dampak besar. Daripada terlindas oleh volatilitas sesaat, alangkah lebih baik bila anda cari kesempatan di waktu trading forex lainnya.

Akan tetapi, hanya karena banyak yang menghindari hal ini dan menilai momen-momen semisal yang kami sebut sebagai waktu trading forex paling berbahaya, tidah membuat kesimpulan bahwa waktu-waktu seperti ini mustahil untuk menghasilkan profit. Nyatanya, ada juga golongan yang berjuluk News Trader yang malah justru sengaja mengincar momen perilisan data ekonomi yang berdampak tinggi.

3. Setelah Berhasil Menang Besar

Apakah Anda termasuk tipikal trader yang sering mengalami loss tak lama setelah menang besar? Percayalah, Anda tak sendiri. Sindrom ini diderita oleh banyak trader, terutama para pemula. Akar masalahnya terletak pada kepercayaan diri yang berlebihan, serta “nafsu” untuk mengejar profit yang lebih besar lagi.

Lalu, apakah sebaiknya kita berhenti trading setelah berhasil menang besar? Sebainya jangan ya. Hanya saja, emosi diri yang hanyut terbawa emosi senang tadi agaknya perlu untuk dikendalikan. Apalagi, bila Anda berkeinginan untuk menjadi trader sukses.

Agar tak terperosok dalam perangkap emosi seperti tadi, sudah banyak sekali artikel yang kami tulis untuk membantu anda mengendalikan diri. Anda juga perlu membuat perencanaan trading (trading plan) agar trading anda lebih terarah.

Dengan rencana trading tersebut, Anda diharapkan sudah mempunyai sistem trading tertentu dan tak menyimpang dari aturan-aturan entry, exit, maupun risk/reward ratio yang sudah tercantum di dalamnya. Tak peduli Anda akan bertransaksi di waktu trading forex yang paling menguntungkan ataupun paling berbahaya. Rencana trading akan berperan sebagai “filter”, dimana Anda bisa menyaring apakah suatu peluang trading benar-benar potensial atau malah justru akan lebih baik bila ia dilewatkan.

 

Oke, itulah tadi artikel singkat kami tentang waktu trading forex paling berbahaya, semoga anda makin mengerti tentang jurang-jurang yang ada di dunia forex ya. Dan semoga, setelah mengetahui waktu-waktu berbahaya tadi, anda bisa menjauhi kerugian, dan selangkah lebih dekat dari kesuksesan. Sampai jumpa lagi!

(Dipost oleh: Taufik Romadhon – [email protected])

Sumber: http://www.seputarforex.com/artikel/forex/lihat.php?id=277322&title=waktu_trading_forex_paling_berbahaya

Penulis Asli: A. Muttaqiena

Konten ini ditulis oleh penulis freelance yang menulis secara bebas di Gainscope, bilamana ditemukan konten yang tidak sesuai harap lapor kepada [email protected]

Tips Menghilangkan Rasa Takut pada Forex

Dalam trading Forex, tidak semua trader mampu mencapai keuntungan sesuai dengan apa yang diharapkan. Bahkan, banyak di antaranya harus rela berakhir pada posisi rugi hingga mengalami kebangkrutan. Maka tak heran, jika banyak trader yang memutuskan untuk tak melanjutkan tradingnya, karena terlanjur merasa trauma atau pernah melakukan kesalahan yang menurut dirinya, amat fatal.

Padahal, dengan hanya berfikir tentang seperti itu saja, maka segala hal tentang Forex akan menjadi sesuatu hal yang bersifat negatif. Trading Forex memang bukan lah suatu hal yang mudah, tapi juga bukan hal yang tidak mungkin untuk dilakukan. Apa yang trader perlukan (terutama para trader yang sempat mengalami kegagalan sebelumnya) adalah menemukan kepercayaan dalam diri mereka kembali dan bangkit dari lingkaran keterpurukan.

 

Menghilangkan Rasa Takut pada Forex

Menghilangkan Rasa Takut pada Forex

 

Umumnya, trader pemula atau yang para trader yang baru berkecimpung dalam Forex trading merasa ketakutan ketika melihat gejolak harga yang melawan transaksi trading-nya. Ketidakmampuan trader pemula ini untuk mengambil keputusan apakah akan meneruskan atau malah menutup posisi tradingnya adalah salah satu penyebab mengapa trader mampu mengalami kegagalan dalam trading yang ia jalani.

Sebagian besar dari mereka biasanya memutuskan untuk membiarkan saja trading yang diambilnya begitu saja, hingga pada akhirnya pasar sendiri yang akan secara otomatis menentukan apakah open position yang dilakukan oleh trader tersebut akan menghasilkan sejumlah profit atau menghasilkan kerugian. Trader yang sudah terlanjur panik, akan memiliki banyak keterbatasan untuk berpikir dengan akal sehat, dan akan senantiasa terjebak dalam ketakutan dirinya sendiri.

 

Oleh karena itu, dalam artikel ini, kami akan mencoba menghadirkan perspektif lain tentang trading.

  1. Tanamkanlah ke dalam diri Anda, bahwa trade merupakan sebuah ide yang cemerlang untuk mendapatkan profit dan pendapatan yang berlimpah ruah.
  2. Tanamkan juga pemikiran bahwa ketakutan yang Anda alami selama ini hanyalah masa lalu yang tidak perlu untuk diungkit-ungkit kembali. Terlebih lagi, bila kita berpikir untuk menghilangkan ketakutan dengan cara mengamati sesuatu hal yang tidak pasti (semisal pergerakan harga yang fluktuatif), ini merupakan sebuah pemikiran yang tidak benar. Karena nyatanya tak ada satupun orang ataupun alat yang secara pasti mengetahui tentang berapa harga yang akan terwujud di pasar.
  3. Tanamkan pula ke dalam diri Anda, bahwa risiko dalam trading akan selalu saja ada. Jika trader tetap belum bisa memahami tentang risiko trading di sepanjang trading yang dia lakukan, sudah dapat dipastikan, selamanya trader tersebut tak akan berhasil dalam menjalani trading.

 

 

Melawan Rasa Takut

Cara terbaik untuk melawan rasa takut pada pasar adalah dengan membangun sebuah perencanaan trading sebelum melakukan transaksi. Pahamilah terlebih dahulu tentang risiko yang mungkin akan terjadi, di dalam trading yang nantinya akan Anda pilih. Ketahui pula tentang kemungkinan-kemungkinan terburuk yang mungkin saja akan terjadi. Manajemen risiko seperti ini tentunya amat diperlukan untuk mengantisipasi trading, agar bisa mendapatkan hasil yang sesuai dengan harapan, namun tetap aman dalam menjalankannya.

 

Perlu diingat pula, bahwa kehilangan lebih dari 10% modal merupakan hal yang sebisa mungkin harus dihindari. Itu artinya kemungkinan risiko Anda untuk merugi akan cukup besar, karena maksimum risiko yang dapat ditolerir adalah hanya sekira 5% dari modal yang tertera oleh akun Anda.

 

Jika memang hasil dari transaksi yang akan didapat jumlahnya besar, Anda juga diperbolehkan untuk memperbesar ukuran trade. Tetapi, simpan baik-baik dibenak Anda bahwa risiko kerugian tidak boleh melebihi level batas maksimum, yaitu 5% dari balance. Karena jika dalam sesi trading Anda terlanjur kehilangan 5%, Anda masih memiliki dana cadangan pada senilai 95% dari modal yang dapat dipakai untuk melakukan trading yang lain. Perencanaan ini wajib dilakukan dan dipatuhi, dan untuk menjaga trading Anda agar tetap konsisten.

 

Kesimpulan

Rasa takut memang musuh nomor satu untuk para trader Forex. Dalam hal ini, bila Anda masih tetap saja merasa takut untuk terlibat dalam sebuah sesi trading Forex, cobalah untuk meluangkan waktu dan lebih memahami strategi-strategi, serta mempelajari batasan risiko yang sekiranya sejalan dengan gaya trading Anda. Bagi trader yang masih terjebak dalam rasa ketakutannya, disarankan untuk tidak melakukan trading dengan uang asli terlebih dahulu. Anda harus ingat bahwa anda dapat menggunakan akun demo yang disediakan untuk melatih skill trading Anda.

 

Akun demo ini juga dapat anda jadikan sebagai alternatif cara untuk menghilangkan rasa takut atau rasa trauma atas serangkaian kegagalan trading sebelumnya. Oleh karena itu, manfaatkanlah akun demo tersebut dengan sebaik mungkin, sampai Anda benar-benar mampu memiliki strategi trading yang tepat dan mantap.

 

Oke, itulah tadi artikel singkat kami tentang Tips Menghilangkan Rasa Takut pada Forex. Semoga bermanfaat untuk anda, terimakasih karena sudah menyimak.

 

(Dipost oleh Freelancer: Taufik Romadhon – [email protected])

Konten ini ditulis oleh penulis freelance yang menulis secara bebas di Gainscope, bilamana ditemukan konten yang tidak sesuai harap lapor kepada [email protected]

Trading Sederhana Bisa Menyelamatkan Akun Trading Anda (Bagian 2)

Setelah mengulas beberapa tips agar trading Anda bisa lebih sederhana maka simak ulasan selanjutnya di sini. Kali ini kami akan menunjukkan betapa mudahnya melakukan trading langsung dengan sederhana dan beberapa tips lainnya.

Jangan Melakukan Support & Resistance yang Berlebihan dan Rumit

Meskipun dengan sebuah grafik harga yang biasa, seorang trader masih bisa terbawa arus dan membuat kekacauan yang mengakibatkan frustrasi, dan itulah yang terjadi hampir sepanjang waktu. Menandai level support dan resistance pada chart anda adalah salah satu keterampilan dasar yang penting.

Bahkan trader fundamental yang mengikuti dan memperdagangkan berita pun, juga perlu memiliki pemahaman yang baik tentang bagaimana cara menarik support dan resistance Forex untuk ‘menyelesaikan’ analisa trading mereka. Anehnya, banyak trader baru dan berpengalaman, terus-menerus mengacaukan jalur dukungan dan resistensi mereka dengan cara menandai tingkat pada grafik mereka.

Jika hal ini terjadi, inilah saatnya untuk fokus kembali pada pelajaran trading dan tetap melakukan trading sederhana  yang berlaku untuk level support dan resistance anda juga. Lakukan ini dan strategi trading forex anda akan sangat diuntungkan.

Terkadang tidak melakukan apapun adalah permainan paling menguntungkan yang bisa Anda buat. Di sisi lain hal ini juga menjadi keputusan paling sulit untuk dibuat. Kita harus benar-benar percaya bahwa masalah utama adalah waktu. Trader yang kalah tidak memasuki tren pada waktu yang tepat, dan semakin kacau oleh koreksi dalam tren. Menandai level support dan resistance yang sederhana dapat menghemat akun trading anda dari kesalahan-kesalahan ini.

Pelajari Strategi Trading Forex yang Akan Menjaga Trading Anda Tetap Sederhana

Jika Anda mengikuti strategi trading yang memerlukan penggunaan indikator, matematika, atau bahkan mengharuskan anda berada di depan layar komputer selama berjam-jam, maka saya sarankan untuk merubah strategi Anda. Ada begitu banyak strategi trading di luar sana yang bisa Anda pilih. Sebagian besar dari kita memiliki kehidupan yang sibuk dan benar-benar tidak mampu menghabiskan waktu berjam-jam di depan grafik scalping atau trading hari.

Swing trading menawarkan solusi yang sangat bagus bagi mereka yang ingin bisa trading dengan kesederhanaan, dan menyesuaikan dengan gaya hidup sibuk mereka. Misalnya, Anda mungkin ingin trading secara penuh, sambil mempertahankan pekerjaan Anda. Cara terbaik untuk melakukannya adalah dengan menggunakan ‘strategi pemasaran akhir hari’, di mana Anda hanya perlu mengecek pasar sekali per hari dan menghabiskan sekitar 15-30 menit untuk menganalisis pasar agar membuat keputusan trading Anda. Bagusnya, Anda tidak akan terjebak di layar trading, anda bebas menjalani hidup anda sementara pasar menangani sisanya untuk Anda.

Jika strategi trading Anda terlalu berat atau memakan waktu yang terlalu banyak maka pertimbangkan untuk berpindah ke strategi lain. Strategi trading akhir hari mungkin bisa menjadi pilihan karena trading tipe ini mengeksploitasi keuntungan dari swing trading.

Sekali Anda bisa membereskan semua kekacauan yang terjadi dan memulai trading dengan template harga yang bersih maka trading Anda akan menjadi lebih mudah dan jauh dari kata stres. Tetap jaga segalanya secara sederhana, berpikirlah logis dalam mengambil tindakan dan lakukan trading sesuai dengan apa yang Anda pahami. Hindari untuk mengikuti keputusan trader lain tanpa pertimbangan yang jelas. Lebih dari itu jangan serakah dan mengejar uang saja, salurkan energi Anda untuk menjadi trader yang lebih baik dan secara alami uang akan mengalir ke akun Anda.

Semoga sukses..

Trading Sederhana Bisa Menyelamatkan Akun Trading Anda (Bagian 1)

Apakah anda pernah kehilangan kepercayaan trading? Merasa tersesat dalam analisis sendiri dan marah kepada pasar karena trading anda tidak berkembang? Jika iya, tenang lakukan sesuatu karena anda tidak sendiri.

Banyak trader Forex lain yang ternyata menderita ‘kelumpuhan analisis’ karena strategi trading mereka yang rumit. Masalahnya, semua yang kita pelajari dalam hidup mengajarkan kita bagaimana bertahan di dunia kerja, dan bagaimana membuat hidup di ‘dunia nyata’. Trading Forex adalah dunia berbeda yang tidak anda siapkan sebelumnya, dan tentu saja kita menerapkan apa yang kita ketahui dari cara kerja pasar Forex.

Trading valas memerlukan pendekatan yang sama sekali berbeda, dan salah satunya adalah menyiapkan kekuatan mental, yang mengharuskan anda mendisiplinkan diri pada tingkat yang menjenuhkan. Terkadang ‘melakukan apapun’ adalah pendekatan yang paling menguntungkan. Berdasarkan pengalaman, kebanyakan trader tidak akan bisa menemukan kesuksesan sampai mereka ‘menyederhanakan’ trading mereka.

Berikut ini adalah beberapa tips untuk membuat trading Anda lebih sederhana..

Tutup Semua Tambahan yang Tidak Perlu Dari Chart Anda

Wajar jika anda ingin memperoleh waktu untuk mengubah probabilitas kesuksesan sesuai keinginan anda. Bagi trader baru, hal ini mengharuskan mereka untuk keluar dan memburu semua ‘objek baru’ seperti indikator, alat charting, dan apapun yang terlihat cukup eksotis untuk memberi anda ‘wawasan rahasia’ ke pasar yang tidak banyak orang lain ketahui. Mereka yang mengejar strategi trading forex menggunakan indikator umumnya tidak akan puas dengan kinerja yang diberikan oleh sistem jangka panjang.

Cara kerja sebagian besar indikator Forex menyebabkan mereka merespons gerakan pasar dengan sangat lambat. Indikatornya mungkin akan melepaskan sinyal jual beli hanya jika sebagian besar pergerakan sudah selesai, untuk kemudian membuat anda berada pada harga yang sangat buruk. Indikator juga sangat buruk dalam mengkonsolidasikan pasar.

Stochastic hanya disesuaikan untuk bekerja selama kondisi pasar tertentu. Sayangnya, hal itu tidak berjalan dengan baik di pasar tren yang merupakan kondisi utama untuk menghasilkan uang. Hal yang biasa dilakukan trader selanjutnya adalah mencari indikator lain untuk ‘memperbaiki’ masalah, dengan ‘menyaring’ sinyal buruk, dan membuat indikator asli bekerja dengan lebih baik. Meskipun niat baik ini hanya akan memberikan lebih banyak masalah pada chart. Kedua indikator tersebut kemungkinan besar akan memberikan sinyal yang bertentangan, dan tidak pernah berbaris selaras untuk memberikan kesempatan trading yang jelas. Trader kemudian akan mencari lebih banyak ‘alat bantu grafik’ untuk memperbaiki hal ini, namun situasinya tidak terkendali.

Apakah Chart Anda Pernah Lepas Kendali?

Trading forex adalah lingkungan kerja yang sangat menyebalkan untuk ditradingkan, anda bahkan tidak dapat mengetahui berapa harga sekarang, padahal harga adalah data terpenting di tabel Anda. Begitu trader sampai ke titik ini, biasanya mereka akan menghapus template mereka hingga bersih dan ‘memulai lagi’. Pada saat inilah anda seharusnya memiliki momen yang menyenangkan. Trading dengan template polos adalah pendekatan yang paling sederhana, paling efektif, dan paling umum digunakan dalam industri trading saat ini.

Jika Anda mendapati grafik Anda tidak terkendali, maka bantulah diri anda sendiri, lepaskan semua data yang tidak perlu dari chart anda dan mulailah belajar bagaimana trading dengan mengetahui harga secara langsung.

Jadi apakah Anda mulai merasa bahwa trading sederhana ini bisa lebih efektif daripada penggunaan indikator-indikator rumit itu? Sampai jumpa di ulasan selanjutnya..

Melewati Bulan Pertama Trading Forex

Jika ada satu periode tertentu yang paling penting sepanjang karier forex anda, maka bisa dikatakan ini adalah periode bulan pertama trading. Tapi sebenarnya waktu paling penting adalah bulan pertama persiapan sebelum anda benar-benar memulai trading. Selama bulan-bulan tersebut anda harus  siap menghabiskan setiap jam untuk bangun, belajar, memahami analisis, dan merumuskan strategi trading forex yang sesuai untuk anda.

Setelah anda cukup percaya diri dan memiliki track record demo trading pendukung, anda bisa memulai trading forex . Namun perlu diingat jika apa yang dikatakan broker forex akan membuat anda berfikir ulang, karena kemungkinan besar anda tidak akan mencapai keberhasilan besar dengan mudah.

Tujuan utama setiap orang dalam trading pada bulan pertama adalah bertahan. Target penting selanjutnya adalah anda harus membuat akun trading anda tetap terbuka. Anda boleh bermimpi mendapatkan uang jutaan, tentu tidak ada yang salah dengan hal ini, tapi praktis jika setelah satu bulan trading forex anda masih memiliki akun aktif itu berarti anda telah berhasil melakukannya. Tentu hal ini sangat luar biasa, karena pada kondisi yang sama banyak orang yang gagal melakukan hal ini.

Jadi, bagaimana caranya seorang trader baru dapat memastikan bahwa akun mereka tidak akan dihapuskan pada bulan pertama karir forex? Berikut ini ada beberapa tips dan saran yang akan membantu anda mencapai tujuan dalam trading forex :

  1. Jam Demo Trading

Jika anda tidak menghabiskan waktu anda berjam-jam untuk demo trading, maka segera lakukan, sebab ini adalah hal mutlak yang harus anda lakukan sebelum anda mempertaruhkan uang anda.

  1. Siap untuk Kalah

Keuntungan anda mungkin tidak akan membantu dalam hal ini, namun jika hal ini terjadi maka anda harus benar-benar siap menghadapinya. Jika anda mengerti sewaktu-waktu akan mengalami kekalahan, maka anda akan mampu mengatasi dan mempertahankan.

  1. Strategi

Menjalankan trading forex tentunya anda harus memiliki strategi trading yang mantap. Jika tidak, maka anda akan berhenti dijalur yang sama. Kemudian anda bisa lanjutkan dengan meluangkan waktu untuk mengujikan, dan memantau hasilnya. Evaluasi strategi yang anda lakukan sesering mungkin untuk memastikan hasilnya mencapai target positif.

  1. Kelola Dana Anda

Mengelola sangat penting untuk anda perhatikan. Jangan mengambil risiko lebih dari 2% akun anda dalam sekali trading. Ambil keuntungan dan gunakan semua alat yang mungkin akan anda gunakan untuk membantu mengelola akun forex anda secara efektif.

  1. Tanpa Emosi

Ketika melakukan sesuatu pastikan anda bisa mengontrol emosi secara baik. Jangan biarkan keserakahan, ketakutan, atau depresi menguasai anda dalam bisnis trading forex. Semakin anda berpegang pada strategi akan semakin sedikit anda dalam melibatkan emosi, dan hal ini tentu akan membuat Anda menjadi trader yang semakin baik.

  1. Leverage

Selanjutnya, gunakan leverage secara hati-hati. Jika anda salah dalam memanfaatkannya, maka hal ini bisa menjadi racun bagi anda sendiri. Ya, siapa yang tidak tergoda dengan keuntungan trading senilai $ 100.000 hanya dengan $ 200 di akun anda, namun jangan lakukan itu. Jangan lakukan itu, baik sekarang, ataupun nanti.

  1. Ini Bukan Kasino

Terakhir, lakukan trading forex dengan serius, karena ini adalah tentang hidup anda. Jangan menganggap ini seperti kasino. Ini bukanlah sebuah lelucon dan rekreasi, melainkan sebuah karir yang akan memberikan banyak keuntungan bagi hidup anda.

Jika anda berharap bisnis trading forex anda berjalan dengan lancar, maka ikuti beberapa tips tersebut. Tentu hal ini bukanlah hal berat, mengingat ini demi kebaikan anda sendiri.

Forex dan Valas adalah suatu Perdagangan yang Beresiko Tinggi, yang mungkin tidak cocok untuk sebagian Trader yang Belum Berpengalaman